SKRINING AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL DAUN POHON BUAH TERHADAP PSEUDOMONAS AERUGINOSA

Ria Etikasari, Aji Tetuko, Leily Hardianti Rosiana

Abstract


Infeksi paru-paru kronis atau chronic lung infections (CCL) pada pasien penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) termasuk dalam infeksi saluran pernafasan yang merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh bakteri P. aeruginosa. Tingginya tingkat resistensi bakteri P. aeruginosa terhadap antibiotik menyebabkan menurunnya keefektifan terapi antibiotik pada pasien PPOK, dan menyebabkan semakin tingginya angka mortalitas serta morbiditas penyakit PPOK. Tujuan penelitian ini mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol 70% daun pohon buah yaitu sukun, kersen dan alpukat terhadap P. aeruginosa, serta ekstrak daun tanaman yang memiliki aktivitas antibakteri tertinggi terhadap P. aeruginosa. Daun tanaman diekstraksi menggunakan penyari etanol 70% dengan metode maserasi, selanjutnya diuji aktivitas antibakteri terhadap P. aeruginosa menggunakan metode difusi disk. Hasil uji t probabilitas 0,004 < 0,05 menunjukkan bahwa 3 ekstrak daun tanaman memiliki perbedaan yang tidak signifikan dengan kontrol positif, dapat disimpulkan bahwa daun sukun, daun kersen dan daun alpukat memiliki aktivitas antibakteri. Daun sukun (Artocarpus altilis) memiliki aktivitas antibakteri tertinggi dengan diameter zona hambat sebesar 16,50 ± 2,65mm dan kontrol positif 26.67 ± 3.06 mm.

Full Text:

PDF

References


Buhian, W.P.C., Rubio, R.O., Valle, D.L., & Puzon, J.J.M. (2016). Bioactive Metabolite Profiles and Antimicrobial Activity of Ethanolic Extracts From Muntingia calabura Leaves and Stems. Article in Asian Pacific Journal of Tropical Biomedicine, 6(8), 682-685.

Putri, A.A., Rasyid, R., & Rahmatini. (2014). Perbedaan Sensitivitas Kuman Pseudomonas aeruginosa Penyebab Infeksi Nosokomial Terhadap Beberapa Antibiotika Generik dan Paten. Jurnal Kesehatan Andalas, 3(3), 330-331.

Raman, V., Sudhahar, D., & Anandarajagopal K. (2012). Preliminary Phytochemical Investigation and Screening of Antimicrobial Activity of Leaf Extracts of Artocarpus altilis. Asian Journal of Biological and Life Sciences, 1(4), 104-197.

Samba, B.M., Kabine, O., Sahar, T.M., Aliou, B.M., Mamadou, D., Telly, S., Aissata, C., Saidou, D.M., Patrice, G., Kabirou, B.M., Fatoumata, B., Alpha, S.M., Raihanatou, B., Salifou, S.F., Souleymane, C.F., Joseph, V.A., & Mamadou, B.A. (2015). Evaluation of Antibacterial Activity of Some Medicinal Plants Used in The Treatment of Sexually Transmitted Infections (STI) in Guinean Traditional Medicine. Journal of Plant Sciences, 3, 6–10.

Sonita, A. Erly, & Masri, M. (2014). Pola Resistensi Bakteri pada Sputum Pasien PPOK Terhadap Beberapa Antibiotika di Laboratorium Mikrobiologi RSUP Dr. M. Djamil Periode 2010–2012. Jurnal Kesehatan Andalas, 3(3), 356-357.

Williams, B.J., Dehnbostel, J., & Blackwell, T.S. (2010). Pseudomonas aeruginosa: Host Defence in Lung Diseases. Journal of Respirology, 15, 1037–1056.




DOI: https://doi.org/10.26751/ijf.v3i1.658

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Indonesia Jurnal Farmasi



Published by LPPM Universitas Muhammadiyah Kudus
Jl. Ganesha Raya No.I, Purwosari, Kec. Kota Kudus, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah 59316

Indonesia Jurnal Farmasi indexed by

                

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.