HUBUNGAN MASALAH TIDUR DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUMAH SAKIT

Renny Triwijayanti, Romiko Romiko, Selvia Siska Dewi

Abstract


ABSTRAK

 

Pendahuluan : Kinerja perawat adalah hasil kerja yang dicapai oleh seorang perawat dalam bentuk prestasi kerja, tanggung jawab, kejujuran dan ketaatan, terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kinerja perawat salah satunya adalah masalah tidur. Masalah Tidur adalah suatu kondisi menurunnya kualitas tidur seseorang yang dapat mengakibatkan gangguan pada pola tidur yang disebabkan oleh beberapa faktor seperti insomnia, sleep apnea, narkolepsi, night teror, dan restless legs syndrome (RLS). Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan masalah tidur dengan kinerja perawat di Rumah sakit Muhammadiyah Palembang Tahun 2018. Metode Penelitian : Desain penelitian deskriptif corelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel berjumlah 57 perawat pelaksana. Alat pengumpulan data berupa kuesioner pertanyaan masalah tidur dan pernyataan kinerja perawat. Hasil : Masalah tidur yang bermasalah sebanyak 35 responden (61,4%) dan yang tidak bermasalah sebanyak 22 responden (38,6%) sedangkan kinerja perawat yang baik sebanyak 25 responden (43,9%) dan kurang baik sebanyak 32 responden (56,1%). Hasil uji statistik menunjukkan bahwa ada hubungan masalah tidur dengan kinerja perawat (p value 0,035). Kesimpulan : Masalah tidur sangatlah berpengaruh terhadap kinerja seorang perawat, sehingga disarankan seorang perawat perlu memenejemen waktu yang baik yang kemudian dapat menyesuaikan diri terhadap jadwal kerja dan upaya peningkatan sistem reward seperti halnya perawat yang baik diumumkan setiap bulan/tahun yang diiringi dengan pembagian bonus dan hadiah penghargaan sehingga perawat yang lain akan termotivasi.

 

Kata Kunci           : Masalah Tidur, Kinerja Perawat


Full Text:

PDF

References


Daftar Pustaka

Abdullah. (2014). Kebutuhan Kasar Manusia (pertama). Jakarta: Trans Info Media

ANA. (2017). 2017: year of the healthy nurse, (2016).

Chien, P.-L., Su, H.-F., Hsieh, P.-C., Siao, R.-Y., Ling, P.-Y., & Jou, H.-J. (2013). Sleep Quality among Female Hospital Staff Nurses. Sleep Disorders, 2013, 1–6. https://doi.org/10.1155/2013/283490

Jacobsen, H. B., Reme, S. E., Sembajwe, G., Hopcia, K., Stiles, T. C., Sorensen, G., … Buxton, O. M. (2015). Work stress, sleep deficiency and predicted 10-year cardiometabolic risk in a female patient care worker population. American Journal of Industrial Medicine, 57(8), 940–949. https://doi.org/10.1002/ajim.22340.Work

Lestari, T. (2015). Kumpulan Teori Untuk Kajian Pustaka Penelitian Kesehatan (Pertama). Yogyakarta: Nuha Medika.

Mari, Y. R. D., & Kuntarti. (2014). Penurunan kualitas tidur pada perawat dengan kinerja yang kurang baik dalam melaksanakan asuhan keperawatan, (1), 110.

Maryunani, A. (2014). Kebutuhan Dasar Manusia. Bogor: In Media.

Notoatmojo, S. (2010). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Notoatmojo, S. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan (Kedua). Jakarta: RINEKA CIPTA.

Nursalam. (2014). Metodologi Penelitian Ilmu keperwatan (Edisi 3). Jakarta: Salemba Medika.

Nursalam. (2016). Manajemen Keperawatan. (P. P. Lestari, Ed.) (edisi 5). Jakarta: Salemba Medika.

Peraturan Menteri Kesehatan Repeblik Indonesia No. 40. (2017). Peraturan Menteri Kesehatan Repeblik Indonesia No. 40 Tentang Pengembangan Jenjang Karir Profesional Perawat Klinis.

Potter, & Perry. (2005). Buku Ajar Fundamental Keperawatan. (A. Bahasa, et al Yasmin Asih, B. I. Edisi, D. Yulianti, & M. Ester, Eds.) (Edisi 4). Jakarta: EGC.

Rahmi, Z., & Kuntarti. (2016). Masalah Tidur dan Strategi Koping pada, (September 2017), 14–23. https://doi.org/10.7454/jki.v19i1.428

Saftarina, F., & Hasanah, L. (2013). Fakultas Kedokteran Universitas Lampung Hubungan Shift Kerja dengan Gangguan Pola Tidur pada Perawat Instalasi Rawat Inap di RSUD Abdul Moeloek Fakultas Kedokteran Universitas Lampung, 2, 28–38.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit. (2009). www.hukumonline.com.

WHO. (2015). Safe Hospitals Initiative.




DOI: https://doi.org/10.26751/jikk.v11i1.572

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Universitas Muhammadiyah Kudus - LPPM Universitas Muhammadiyah Kudus
Jl. Ganesha 1 Purwosari Kudus 59316
Tel/ Fax +62-291-437218   Email : [email protected]

Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan Indexed by:

                        

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.